Ingin Kerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup
Satu di antaranya dengan membuat proposal inovasi. Untuk anggaran 2018, sudah terlewati, menunggu pembahasan di DPRD.
Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kami ada komunitas yang sudah satu tahun lebih terbentuk dan berbadan hukum melalui akta notaris. Kami ingin sekali supaya komunitas kami ini bisa difungsikan untuk bekerja sama langsung dengan Dinas Lingkungan Hidup untuk membahas bagaimana caranya supaya seluruh Kota Pontianak selalu bersih dari sampah dan limbah dan sekaligus membahas anggaran untuk Dinas Lingkungan Hidup.
082157662xxx
Silakan Buat Proposal Inovasi
Dinas Lingkungan Hidup pada prinsipnya terbuka memberikan ruang pada komunitas-komunitas untuk menjalin kerjasama pada program tertentu yang diluncurkan.
Mengenai keinginan untuk berperan serta dalam perumusan penganggaran agar dapat ikut dari tingkat kelurahan, kecamatan dan DPRD.
Satu di antaranya dengan membuat proposal inovasi. Untuk anggaran 2018, sudah terlewati, menunggu pembahasan di DPRD.
Barangkali hal itu mungkin yang dimaksud dengan berperan serta dalam penganggaran. Sekian dan terima Kasih.
Sri Sujiarti
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Pontianak
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/kepala-dinas-lingkungan-hidup-sri-sujiarti_20170128_102435.jpg)