Camat Sungai Raya Apresiasi Beroperasinya CSA Studio

aya selaku camat berikan apresiasi setinggi-tingginya kepada CSA yang sudah berinvestasi di Kubu Raya

Penulis: Ishak | Editor: Rizky Zulham
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ISHAK
Camat Sungai Raya, Suhari, saat sampaikan sambutan dalam agenda Grand Opening CSA Studio, Senin (27/03/2017). 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Beroperasinya CSA Studio disambut positif sejumlah pihak. Keberadaan showroom bahan bangunan dan perlengkapan rumah berkonsep outlet modern ini, dinilai jadi hal yang sangat baik bagi perkembangan daerah di mana CSA Studio beroperasi.

"Saya selaku camat berikan apresiasi setinggi-tingginya kepada CSA yang sudah berinvestasi di Kubu Raya," ujar Camat Sungai Raya, Kubu Raya, Suhari, saat berikan sambutan dalam agenda Grand Opening CSA Studio, Senin (27/03/2017).

Dirinya mengatakan, dengan hadirnya CSA Studio di wilayah administratif pemerintahan yang dipimpinnya itu, menandakan daerah tersebut cukup baik. Sehingga cukup menarik minat bagi para investor menanamkan modalnya dalam memulai usaha.

Hal inipun katanya tak lain adalah hasil kerja bersama semua pihak dalam mewujudkan iklim yang kondusif di wilayahnya. Termasuk aparat keamanan dan jajaran pemerintahan lainnya.

Baca: Outlet Bahan Bangunan Modern CSA Studio Gelar Grand Opening

"Keamanan dan situasi yang kondusif itu penting dalam berusaha. Kalau tidak (tidak aman dan tak kondusif) tentunya akan sangat sulit," jelasnya.

Iapun lantas berikan apresiasi serupa pula kepada semua pihak yang telah mewujudkan hal tersebut. "Mudah-mudahan CSA Kubu Raya bisa eksis," pungkasnya menutup sambutan.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved