Jalan Sehat Tribun Luwak White Koffie

Meriahkan Jalan Sehat 2017, Laboratorium Omega Tawarkan Diskon 20 Persen

Ia juga berharap kedepannya dengan keikutsertaannya dalam event yang diikuti belasan ribu peserta membuat Laboratorium Omega menjadi lebih dikenal....

Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNFILE/IST
jalan sehat 

Laporan Wartawati Tribun Pontianak, Maskartini

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Koordinator Laboratorium Omega, Yusnita mengatakan turut mendukung Jalan Sehat 2017 bersama Luwak White Koffie agar lebih dekat dengan masyarakat.

Ia juga berharap kedepannya dengan keikutsertaannya dalam event yang diikuti belasan ribu peserta membuat Laboratorium Omega menjadi lebih dikenal masyarakat.

"Kita ikut serta dalam event Jalan Sehat 2017 ini karena ingin lebih dikenal oleh masyarakat. Dengan kegiatan ini diharapkan bisa membantu promosi lab kami. Karena kita ingin lebih dekat juga dengan masyarakat dimana massanya nanti pasti banyak pada pelaksanaan eventnya," ujar Nita pada Selasa (21/3/2017).

Awalnya kata Nita ia melihat kegiatan tribun sangat positif sehingga pihaknya tertarik mendukung event Jalan Sehat yang mengkampanyekan hidup sehat.

Nita mengatakan pada hari H, Laboratorium Omega akan menawarkan diskon khusus bagi peserta Jalan Sehat.

"Dengan massa yang ribuan kita menawarkan promo juga. Kita pada hari H untuk pemeriksaan menawarkan diskon sebesar 20 persen. Selain itu kita juga membagikan brosur kepada peserta, dan bisa mendapatkam diskon 10 persen. Meskipun dipakainya tidak pada hari itu, tetapi ada batas waktunya," terang Nita.

Kegiatan di Laboratorium Omega
Kegiatan di Laboratorium Omega 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved