Terjebak di Lift
BREAKING NEWS: Tiga Wanita Terjebak di Lift Kantor Bupati Landak
Kejadian tersebut bermula saat tiga orang wanita yang diketahui sebagai Cleaning Servis di Kantor Bupati Landak itu, sedang berada di dalam lift.
Penulis: Alfon Pardosi | Editor: Rizky Zulham
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Alfon Pardosi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, LANDAK - Sempat terjadi kepanikan dialami oleh tiga orang wanita yang terkurung dan terjebak di dalam lift Kantor Bupati Landak, Rabu (22/2/2017) sekitar pukul 10.00 WIB.
Kejadian tersebut bermula saat tiga orang wanita yang diketahui sebagai Cleaning Servis di Kantor Bupati Landak itu, sedang berada di dalam lift hendak turun ke bawah. Namun secara tiba-tiba aliran listrik yang ada di kantor tersebut mati.
Baca: BREAKING NEWS: Wawan Kaget, Dengar Suara Minta Tolong dari Dalam Lift Kantor Bupati Landak
Baca: BREAKING NEWS: Tiga Wanita Terjebak di Lift Kantor Bupati Landak Berhasil Dievakuasi
Karena mesin lift tidak berfungsi, ketiga wanita yang masih berada di dalam lift pun tidak bisa keluar.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/terjebak-di-lift_20170222_150220.jpg)