Anak Ngelem di Depan Ruko

Kami ada keluhan tentang anak-anak ngelem dan mabuk yang setiap hari ngumpul di depan toko

Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Jamadin

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hamdan Darsani

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Selamat pagi, Tribun. Kami warga ruko Jl Ikan, Pasar Lama Pemangkat, Kabupaten Sambas. Kami ada keluhan tentang anak-anak ngelem dan mabuk yang setiap hari ngumpul di depan toko.

Kami tidak berani menegurnya karena tidak mau terjadi hal-hal yang merugikan. Kita kesalkan sudah di depan mata aparat keamanan serta kelurahan tapi tidak ada penertiban. Apakah penertiban dilakukan setelah terjadi sesuatu?
081345243xxx

Polres Sudah Lakukan Penertiban
Selama sepekan kemarin kami telah melakukan penertiban terhadap aktivitas anak-anak ngelem. Tidak hanya di Pemangkat, Polres dan Polsek juga melakukan giat pekat di sejumlah hotel dan penginapan di Kabupaten Sambas.

Kendati demikian, diakui bahwa kemungkinan masih ada beberapa anak yang berusaha kucing-kucingan barusaha coba melakukan ngelem.

Lebih lanjut, Polres Sambas secara simultan terus patroli untuk mengantisipasi kemungkinan aktivitas ngelem dan tindak kriminal lainya di sejumlah titik di Kabupaten Sambas.

Kompol Jajang
Kabag Ops Polres Sambas

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved