Desa Samustida Sambas Gelar Zikir Bersama
Pengajian Zikir maulid dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1438 H...
Penulis: Zulfikri | Editor: Rizky Zulham
Citizen Report
Imran
Ketua IMTEK Teluk Keramat Kabupaten Sambas
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Dalam Rangka Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Tahun 1438 H/ 2017 M Pemerintah Desa Samustida Kecamatan Teluk Keramat Gelar Dzikir Bersama Maulid Sabtu (22/01/17) pukul 20.00 WIB.
Hadir pada acara tersebut Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Ir. H. Suriansyah. MMA, Anggota DPRD Kabupaten Sambas Wahyudi, SP dan Kepala Desa Samustida Acara ini dihadiri kurang lebih 200 orang peserta yang hadir dari berepa kecamatan diantaranya Kecamatan Tangaran, Paloh, Galing, Tekarang, & Jawai.
Pengajian Zikir maulid dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1438 H, dengan Tujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT dan sebagai sarana Silaturahmi dalam menjalin Ukhuwah Islamiyah.
Wakil Ketua DPRD Prov Kalbar Ir. H. Suriansyah, MMA Dalam sambutannya sekaligus membuka acara tersebut menyampaikan, melalui peringatan Maulid Nabi, semoga para hadirin mendapat rahmat, berkah dan safa’at Rasulullah.
Baca: Sambas Zikir Bersama Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW
“Semoga Bapak dan Ibu yang hadir saat ini, dirahmati Allah, mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan selamat dunia dan akhirat,” ucapnya
Selain itu dirinya, menjelaskan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW adalah untuk meningkatkan kecintaan kepada Rasulullah, terhadap sesama makhluk hidup saling membantu, dengan harapan mendapat pertolongan di dunia dan akhirat.
“Di dunia ini, kita memerlukan bantuan orang lain dan di akherat nanti kita membutuhkan safa’at Rasulullah. Oleh karenanya marilah dalam berkehidupan kita saling membantu serta tingkatkan keimanan dan ketaqwaan,” pesannya.
Kepala Desa Samustida Asnan mengatakan bahwa momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini untuk mengaktualisasikan ajaran yang dibawa Nabi Muhammad SAW.
“Untuk kita jadikan pedoman dalam kehidupan kita sehari-hari,” ujarnya, Minggu (22/1/2017)
Tambahnya, dengan peringatan kelahiran Nabi Muhammad SAw ini semoga menjadi wasilah untuk mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW.
"Dan Ada dua hal yang selalu kita lupakan dalam kehidupan ini, yakni nikmat sehat dan nikmat kesempatan. Maka, manfaatkan dengan baik,” katanya.
