Beragam Pilihan Kacamata dan Softlens di Optik Pontianak
Di sini ada kacamata minus, plus dan silinder. Ada juga sunglasses (kacamata hitam) dan softlens
Penulis: M Arief Pramono | Editor: Jamadin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, M Arief Pramono
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kacamata menjadi kebutuhan setidaknya karena dua alasan, yaitu untuk mengatasi keluhan pada mata maupun untuk style. Optik Pontianak menyediakan produk kacamata untuk kedua kepentingan itu.
Owner Optik Pontianak, Primansyah alias Prima Emon mengatakan, ada beragam model maupun merek kacamata di optiknya. Optik yang beralamat di Jalan Gusti Hamzah, Pontianak, ini juga menyediakan beragam pilihan softlens.
"Di sini ada kacamata minus, plus dan silinder. Ada juga sunglasses (kacamata hitam) dan softlens," kata Prima saat ditemui Tribunpontianak.co.id di Optik Pontianak, Kamis (19/1/2017).
Ia mengatakan, optiknya menyediakan kacamata merek internasional seperti Nike dan Lee. Ada pula house brand antara lain Osella dan Sooper. Keseluruhan kacamata itu harganya mulai Rp 50 ribu hingga Rp 3 juta.
Menurut Prima, pada umumnya costumer datang ke optiknya karena adanya keluhan pada mata. Pihak optik akan melakukan pemeriksaan, kemudian menganjurkan penggunaan kacamata berdasarkan hasil pemeriksaan.
Misalnya customer yang matanya minus, akan disarankan menggunakan kacamata minus. Demikian pula bentuk kacamatanya, akan disarankan sesuai dengan bentuk wajah customer.
"Customer yang wajahnya bulat, kita sarankan menggunakan kacamata berbentuk kotak. Kalau yang wajahnya kotak, kita sarankan menggunakan kacamata berbentuk bulat. Agar terlihat menarik secara kosmetik," katanya.
Soflens Berizin
Custumer tak perlu khawatir dengan produk soflens yang dijual Optik Pontianak. Sebab, optik ini menjual produk yang punya izin dari Kementerian Kesehatan. Sehingga penggunaannya aman dari sisi kesehatan.
Produk softlens di optik ini ada yang bening dan ada yang warna. Sedangkan mereknya antara lain V1 dan Berries. "Harganya mulai Rp 58 ribu hingga Rp 150 ribu," kata Owner Optik Pontianak, Primansyah alias Prima Emon.
Di luar stok yang ada di optiknya, kata Prima, customer juga bisa memesan produk yang tidak ready stock. "Pesanan untuk yang tidak ready stock bisa memakan waktu antara satu hingga tujuh hari," katanya.
Prima mengimbau kepada masyarakat agar tidak takut memeriksakan kesehatan matanya setidaknya enam bulan sekali. Apalagi pemeriksaan itu bisa dilakukan secara gratis, khususnya di Optik Pontianak.
Jika ternyata ada gangguan pada mata, pihak Optik Pontianak siap memberikan penjelasan terkait kondisi customer maupun produk yang cocok. "Karyawan kami dibekali kemampuan untuk memberikan penjelasan kepada customer," tandasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/primansyah_20170119_194732.jpg)