Lebih Hemat, Ada Granit Mikro Kristal di Studio Bangunan

Jika Granit Pola menghadirkan nuansa elegan permadani di lantai ruangan, maka Granit Mikro Kristal berikan nuansa natural yang menyegarkan.

Penulis: Ishak | Editor: Rizky Zulham
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ISHAK
SPG Studio Bangunan memperlihatkan aneka Granit Mikro Kristal yang dijual di Supermarket modern pertama di Kubu Raya itu, Rabu (07/12/2016). 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ishak

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Terdapat aneka pilihan produk bahan bangunan yang ditawarkan di Studio Bangunan. Termasuk di antaranya aneka produk untuk kegunaan aplikasi pada lantai bangunan, semisal Granit dan sejenisnya.

Paling Gress, Supermarket bahan  bangunan modern pertama di Kubu Raya yang terletak di Jalan Sungai Raya Dalam tepat di depan RSUD Soedarso Pontianak ini, menawarkan dua jenis Granit. Yakni, Granit Pola dan Granit Mikro Kristal.

Keduanya memiliki kekhasan masing-masing. Jika Granit Pola menghadirkan nuansa elegan permadani di lantai ruangan, maka Granit Mikro Kristal berikan nuansa natural yang menyegarkan.

"Keramik mikro, itu dihadirkan dengan pola spesial model batu alam. Corak batunya sangat timbul dan hidup," ujar pendiri sekaligus pemilik Studio Bangunan, Frenky, saat dijumpai, Kamis (08/12/2016).

Baca: Studio Bangunan Tawarkan Granit Pola Viva dengan Harga Super Murah

Saat diaplikasikan di ruangan-ruangan rumah, nuansa segarnya bakal dapat dirasakan saat pandangan mata menyentuhnya. Tak hanya itu, nuansa elegan yang khas dari bahan Granit, juga tak hilang. Namun harmoni dengan corak batu alamnya.

Istimewanya lagi, produk satu ini dibuat dengan lapisan kaca khusus pada permukaannya. Sehingga tak hanya lebih elegan, lapisan kaca khusus ini juga menambah kekuatan Granit itu sendiri.

Selain itu, produk satu ini juga ditawarkan dengan banyak pilihan warna. Namun tetap tak kehilangan ciri khasnya, Granit corak batu alam. "Kelebihan lainnya juga ada di ukuran. Ukurannya 80x80," sambung Frenky menjelaskan.

Soal harga, konsumen lagi-lagi bakal semakin dimanjakan. Per unitnya, produk Granit Mikro Kristal ini ditawarkan dengan harga promo, mulai dari Rp 450 ribu, sampai Rp 650 ribu.

"Kami juga akan ada promo tambahan lagi di bulan depan (awal Januari 2017) untuk produk Viva Micro Kristal ini," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved