Kualitas Terjamin, Konsumen Senang Pakai Fladeo
Gadis berkulit putih itu mengaku, dirinya sudah cukup kerap memakai sepatu merek Fladeo sekitar dua tahun belakangan.
Penulis: Ishak | Editor: Jamadin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ishak
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kualitas jadi satu di antara faktor pertimbangan konsumen dalam memilih produk sepatu dan sandal. Kualitas yang baik, lebih disukai karena membuat sepatu maupun sandal bisa digunakan dalam waktu lama.
Satu dari konsumen Fladeo Ayani Megamal Pontianak ini, Nety Rusdiana (23) mengaku cukup puas dengan performa yang diberikan produk sepatu Fladeo.
Gadis berkulit putih itu mengaku, dirinya sudah cukup kerap memakai sepatu merek Fladeo sekitar dua tahun belakangan. Karena itu, dirinya tak ragu mengaku sebagai penggemar merek Fladeo.
"Yang paling menarik itu dari bahannya. Kulitnya tidak gampang mengelupas," ujarnya.
Saat ditanya produk favoritnya, dirinya mengaku lebih sering membeli aneka sepatu Fladeo. "Karena untuk keperluan kerja, jadi lebih sering beli sepatu," timpalnya.
Dirinyapun lantas mengapresiasi sejumlah program promo yang dihadirkan manajamen Fladeo Ayani Megamal Pontianak. "Kalau hari besar memang biasa promo ya. Tapi yang sekarang kayaknya cukup menarik ya," pungkasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/nety-rusdiana_20161207_195202.jpg)