Boyman Kukuhkan Kepengurusan DPD PAN Sambas

Kita akan tetap mengawalnya jalan pemerintah lewat fraksi PAN yang ada di DPRD Sambas

Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Jamadin
ISTIMEWA
Pengukuhan DPD PAN Sambas 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hamdan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Ketua DPD PAN Sambas Guntur menyatakan akan terus bekerja untuk membangun PAN di Kabupaten Sambas. Sesuai dengan platform partai. Jumat (21/10/2016)

Pada Kamis (20/10/2016) Ketua DPW PAN Provinsi Kalbar Boyman Harun secara resmi telah mengukuhkan susunan kepengurusan DPD PAN Sambas yang di nahkodai oleh Guntur selama lima tahun kedepan.

"Kita akan tetap mengawalnya jalan pemerintah lewat fraksi PAN yang ada di DPRD Sambas," ujarnya

Setiap kebijakan apapun yang diluncurkan oleh Bupati dan Wakil Bupati Sambas pro kepada kerakyatan. Namun jika bertolak belakang dengan kebutuhan masyarakat bukan hanya PAN yang akan bergerak masyarakat secara luas tentu juga akan bergejolak.

Pasca dilantik dan dikukuhkan. DPD PAN  Sambas menggelar muscab bersama dan menyusun kepengurusan ditingkat DPC. Dalam waktu beberapa bulan kedepan akan melakukan pelantikan semua DPC di Kabupaten Sambas.

"Beberapa DPC sudah ada yang siap, dan sudah ada formaturnya. Selanjutnya dimasing-masing DPC membentuk kepengurusan dan membentuk ranting hingga ke desa bahkan ke tingkat dusun," ujarnya AN Sambas. Kamis (20/10/2016) lalu.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved