Profile
Pimpin Apel Perdana
Dalam apelnya, Danlanud mengingatkan kembali akan pentingnya tugas pokok Lanud Supadio yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Penulis: Madrosid | Editor: Mirna Tribun
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Madrosid
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - Dua hari setelah resmi dilantik sebagai Komandan Lanud Supadio, Kolonel Pnb Minggit TriBowo,S.IP melaksanakan apel perdananya di Apron Lanud Supadio Pontianak, Kamis (20/10/2016).
Apel dihadiri seluruh anggota Lanud Supadio baik Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Dalam apelnya, Danlanud mengingatkan kembali akan pentingnya tugas pokok Lanud Supadio yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Serta menekanan kembali tugas pokok pimpinan yang harus diketahui dan dipatuhi oleh seluruh anggotanya. Terutama terhadap tindakan pelanggaran seperti, narkoba, pelanggaran asusila.
“Semua ini harus menjadi perhatian seluruh anggota. Selain itu dalam menjalankan tugas, hal pertama yang harus diperhatikan adalah safety bagi diri sendiri,” ujarnya dalam memimpin apel pertamanya.
Pria yang bertugas menerbangkan pesawat tempur F-16 ini juga meminta kepada seluruh anggota Lanud Supadio lebih berdisiplin serta bekerja dan melaksanakannya sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Menjaga kesehatan dengan memanfaatkan jam olah raga dengan sebaik-baiknya.
“Budayakan hidup bersih terutama lingkungan kantor agar terasa nyaman dalam bekerja sehingga bisa mencapai hasil kerja yang maksimal,” tegasnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/komandan-lanud-supadio_20161020_190448.jpg)