Berapa Lama Interval Donor Darah?

Darah yang Anda sumbangkan akan bertahan 35 hari dengan suhu simpan 4 c-2 c. Darah disimpan ditempat khusus blood bank.

Penulis: Zulfikri | Editor: Arief

Bun mau tanya, apa sih yang harus kita lakukan sesudah melakukan donor darah. Berapa lama sumbangan darah akan bertahan dan berapa lama waktu yang dibutuhkan tubuh saya untuk memproduksi darah yang telah disumbangkan.
082253478xxxx

Idealnya Lima Kali Setahun
Terimakasih atas pertanyaannya, yang dapat dilakukan sesudah donor darah agar tubuh tetap sehat adalah minum banyak air selama 48 jam. Sebab tubuh memerlukan pengganti cairan yang hilang saat donor darah.

Istirahat cukup, hindari angkat berat dan olahraga selama 5 jam setelah donor darah. Komsumsi makanan sehat dan bergizi, untuk mengisi kembali kehilangan zat besi dan vitamin dari dalam darah atau tubuh.

Darah yang Anda sumbangkan akan bertahan 35 hari dengan suhu simpan 4 c-2 c. Darah disimpan ditempat khusus blood bank.

Waktu yang dibutuhkan tubuh Anda untuk memproduksi daya yang telah disumbangkan akan diganti dalam waktu sekitar 24 jam.

Sebab produksi sel darah merah pengganti memakan waktu kurang kebih enam pekan sehingga dalam delapan pekan darah diharapkan sudah pulih kembali.

Dianjurkan untuk donor darah kembali 12 minggu atau 5 kali pertahun. Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.

Machlen Rohani
Kepala Bagian Medis Palang Merah Indonesia Kota Pontianak

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved