Harapan Ketua MPR kepada Menteri Baru

Suatu kehormatan kader PAN dipercaya mengemban tugas dalam Kabinet Kerja.

Editor: Arief
MPR RI
Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah mengumumkan reshuffle Kabinet Kerja. Ketua MPR RI,  Zulkifli Hasan mengucapkan selamat kepada sejumlah menteri yang baru dilantik.

Zulkifli berharap agar para menteri terpilih bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan tidak mengecewakan harapan rakyat.

"Selamat mengemban tugas dan amanah kepada menteri baru. Jangan kecewakan harapan rakyat," ujar Zulkifli Hasan di Jakarta, Rabu (27/7/2016).

Suatu kehormatan kader PAN dipercaya mengemban tugas dalam Kabinet Kerja.

"Mengenai kader PAN, tentu suatu kehormatan bisa dipercaya oleh Presiden. Sekali lagi kami ucapkan selamat," tutur Zulkifli Hasan.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved