Juni 2016, Inflasi Kalbar 1,21 Persen
Tingkat inflasi tahun kalender Juni 2016 sebesar 3,01 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Juni 2016 terhadap Juni 2015) sebesar 5,53 persen
Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Arief
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/MASKARTINI
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalbar, Pitono.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Badan Pusat Statistik (BPS) Kalbar melalui Berita Resmi Statistik menyampaikan pada Juni terjadi inflasi sebesar 1,21 persen di Kalbar.
Angka ini mengalami penurunan dibandingkan pada Mei dimana inflasi sebesar 1,67 persen, setelah mengalami kenaikan signifikan dibandingkan dua bulan sebelumnya yang terus mengalami deflasi.
Kepala Kantor BPS Provinsi Kalbar, Pitono mengatakan pada Juni 2016, di Kota Pontianak terjadi inflasi sebesar 1,21 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 133,06," ujarnya saat rilis pada Jumat (1/7/2016).
"Tingkat inflasi tahun kalender Juni 2016 sebesar 3,01 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Juni 2016 terhadap Juni 2015) sebesar 5,53 persen," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/kepala-badan-pusat_20160301_165636.jpg)