Dolar AS Melesat ke Level Puncak
Bursa saham AS berakhir rendah pada hari Rabu dengan sektor energi pimpin kerugian karena harga minyak berakhir
Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Arief
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Analis and Research Monex mengatakan dolar AS melesat ke level puncak dalam sepekan terhadap sekeranjang mata uang utama pada hari Rabu (23/3/2016), didorong oleh komentar hawkish dari pejabat Federal Reserve AS.
Bursa saham AS berakhir rendah pada hari Rabu dengan sektor energi pimpin kerugian karena harga minyak berakhir di bawah 40 dolar per barel.
Harga emas spot turun lebih dari dua persen ke level terendah dalam empat pekan pada hari Rabu karena dollr yang menguat setelah komentar hawksih dari pejabat Fed tentang laju suku bunga AS.
Harga minyak AS berakhir di bawah 40 dolar pada hari Rabu setelah data pemerintah AS menunjukkan kenaikan untuk enam pekan beruntun pada suplai minyak yang mana itu lebih tinggi lebih dari tiga kali lipatt dari perkiraan pasar.
Data ekonomi hari ini adalah Trade Balance dari Selandia Baru, Retail Sales m/m dari Inggris, Targeted LTRO dari zona Euro, FOMC Member Bullar Speaks, Core Durable Goods Order m/m serta Unemployment Claims dari A.S.