Kunjungan Hotel Harris Pontianak

Gedung Tertinggi di Pontianak, Hotel Harris Pontianak Miliki 15 Lantai

Satu lagi hotel baru muncul di Kota Pontianak. Kali ini Harris Hotel Pontianak turut meramaikan industri perhotelan.

Penulis: Nina Soraya | Editor: Mirna Tribun
TRIBUN PONTIANAK.CO.ID/NINA SORAYA
GM Harris Hotel Pontianak, Nanan Sulaeman (dua kiri) bersama tim berfoto bersama dengan kru Tribun, saat kunjungan ke kantor Tribun Pontianak, Selasa (21/4/2015). 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID,PONTIANAK - Satu lagi hotel baru muncul di Kota Pontianak. Kali ini Harris Hotel Pontianak turut meramaikan industri perhotelan. Hotel yang identik dengan warna cerah tersebut dipastikan akan melakukan soft launching pada 15 Mei 2015. (Baca jugaHotel Harris Pontianak Punya Kids Corner)

Hal ini diungkapkan langsung oleh General Manager Harris Hotel Pontianak, Nanan Sulaeman, saat berkunjung ke kantor Tribun Pontianak, Selasa (21/4/2015).

"Harris ini merupakan brand pertama di Kalbar bahkan di Kalimantan. Saat ini gedung kita merupakan yang tertinggi di Pontianak yang memiliki 15 lantai. Kita akan mulai soft launching pada 15 Mei ini," katanya saat berbincang dengan kru Tribun.

Harris Hotel, katanya, menawarkan 151 kamar dengan tiga pilihan jenis kamar. "Kita akan buka dari harga Rp 508 ribu," jelasnya.

Dengan konsep simple, unique, friendly, Harris Hotel menyapa konsumen Pontianak.
"Kita menawarkan atmosfer baru untuk masyarakat di sini. Dengan konsep simple yang tidak formal seperti hotel pada umumnya. Jangan heran bila karyawan kita akan berbusana casual. Ini juga yang membuat kita unik dan tidak biasa," terangnya.

Sementara makna friendly, kata Nanan, mengharuskan para karyawan di sana sangat ramah dengan tamu namun tetap menunjukkan profesional dalam kerjaan.

"Kita ingin menawarkan yang berbeda dari hotel-hotel lainnya untuk pilihan konsumen Pontianak," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved