Tribun on Focus

Petugas Lapas Siap Dipecat Jika Terlibat Narkoba

Semua petugas Lapas bikin penyataan ditandatangani di atas materai. Kalau ada keterlibatan, begitu ada petugas terlibat, siap untuk dipecat

Penulis: Haryanto | Editor: Arief

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkum HAM) Kalbar, Maroloan Jonnis Baringbing SH MH menegaskan komitmennya untuk pencegahan dan pemberantasan narkotika.

Tak hanya di kalangan ekstenal, pencegahan itu dilakukan secara internal. Satu di antara upaya itu dengan membuat penyataan tegas di atas materai bagi seluruh kepala lembaga pemasyaratan hingga petugasnya.

"Semua petugas Lapas bikin penyataan ditandatangani di atas materai. Kalau ada keterlibatan, begitu ada petugas terlibat, siap untuk dipecat," tegasnya saat diskusi Tribun on Focus di Kantor Tribun Pontianak, Rabu (11/2/2015).

Ia menegaskan tak akan main-main terhadap narkoba. "Hukumannya ketika menyangkut narkoba tidak ada tawar-menawar, itu harus dipecat," tegasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved