NMRQ Jebret Beri Diskon

Hari Minggu ini hiburan yang disuguhkan permainan musik akustis dari para band lokal Pontianak.

Penulis: Mirna | Editor: Arief
TRIBUN PONTIANAK/MIRNA
Musisi tampil di Numerique Distro, Jalan Johar, Pontianak, Sabtu (16/11/2013). 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Untuk memanjakan para konsumennya di akhir pekan, Distro Numerique mengadakan berbagai hiburan, dan diskon besar-besaran.

Dengan mengusung tema NMRQ Jebret, lomba kontes fotopun diadakan. Acara digelar selama dua hari, yaitu dari Sabtu (16/11) dan Minggu (17/11/2013).

Acara ini berlangsung di Numerique Distro Jalan Johar. Dan hari sebelumnya para tamu yang datang dihibur oleh perfomance beberapa di DJ.

"Hari Minggu ini hiburan yang disuguhkan permainan musik akustis dari para band lokal Pontianak. Sekitar empat band yang berpartisipasi dalam acara. Yaitu Coffee This Morning, Terrible Season, The Aspalela, dan Klub Hura-hura," terang Achmad Sabur, salah satu shopkeeper Numerique Jalan Johar, Jumat (15/11).

Setelah hiburan dari band-band lokal tadi, para tamu dapat belanja sepuasnya dengan potongan diskon 50 persen. Mereka akan diberikan waktu 2 jam saja. Yaitu dari pukul 19.00 sampai 21.00 WIB. (mir)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved