BREAKING NEWS
4 Ruko di Pulau Bendu Hangus Terbakar
Kebakaran yang terjadi pada Ruko yang sedang tahap renovasi ini, mengundang perhatian warga pasar pulau bendu
Penulis: Hadi Sudirmansyah | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, LANDAK - Sebanyak empat pintu rumah toko (ruko) dan satu unit mobil pickap hangus terbakar di Jalan Ngabang-Serimbu Dusun Pulau Bendu Ngabang, Minggu (8/9/2013) siang sekitar pukul 12.30 WIB.
Kebakaran yang terjadi pada Ruko yang sedang tahap renovasi ini, mengundang perhatian warga pasar pulau bendu, ingin menyaksikan jarak lebih dekat.
Sekitar lima unit mobil pemadam kebakaran dari BPBD Landak, BPAS Sosok dan BPAN Ngabang kerahkan dan para petugas pemadam kebakaran pun di dukung warga setempat dan puluhan prajurit Yon Armed 16 Ngabang berjibaku memadamkan api.
Kebakaran ini selain mengundang masyarakat untuk menyaksikan, juga mengundang perhatian dari beberapa pejabat kabupaten Landak, bahkan Bupati Landak Adrianus AS, Ketua DPRD Landak Heri Saman dan wakil ketua DPRD Landak Klemen Apui pun turut mendatangi lokasi kebakaran.
Seperti di katakan Kak Long pemilik warung yang hanya beberapa meter dari ruko yang mengalami kebakaran dirinya tak bisa memastikan diri sumber api tersebut." Ndak tau api dari mana asalnya, saat melihat ke depan rumah lihat api sudah besar,"ujarnya pada Tribunpontianak.co.id, Minggu (8/9/2013).