Ramadan 1434 H
Ramadan Momen Timba Pengetahuan Agama
Seperti bahanya penularan HIV/AIDS, pergaulan bagi anak remaja harus menjadi pembahasan dalam setiap sekolah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Bulan Ramadan menjadi momen yang sangat tepat dijadikan khazanah menimba pengetahuan keagamaan bagi umat Islam. Sehingga, sepatutnya terhadap tempat ibadah, sekolah dan lembaga pendidikan memberikan waktu khusus untuk pembelajaran keagamaan.
Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pontianak, Trisna Jaya, menyatakan untuk mewujudkan itu, harus ada kerja sama semua pihak. Terutama sekolah, yang harus mengadakan pesantren kilat. Isinya tidak hanya mengenai agama namun efek perilaku yang perlu dibentengi dengan agama.
"Seperti bahanya penularan HIV/AIDS, pergaulan bagi anak remaja harus menjadi pembahasan dalam setiap sekolah. Momen bulan puasa ini sangat cocok sekali untuk meningkatkan pengetahuan dalam segala hal terutama agama," ujar Trisna Jaya, Jumat (26/7/2013).
Sebagai anggota dewan yang duduk di Komisi D, dirinya sangat mengharapkan makna dari bulan puasa ini bisa sampai pada semua kalangan. Tidak hanya kalangan muslim saja tetapi bisa secara universal.