Mio Soul Bertampang Iron Man

Saya pilih konsep itu, karena memang suka Iron Man. Apalagi baru keluar film Iron Man 3.

Penulis: Mirna | Editor: Arief

TERINSPIRASI film Iron Man 3, Evander Kurniawan, mahasiswa semester 5 Jurusan Sistem Informasi Widhya Dharma Pontianak, ini menemukan ide untuk mengubah tampilan sepeda motor Yamaha Mio Soul miliknya.

Tanpa berpikir panjang, ia mengubah tampilan motor dengan konsep diinginkan. "Saya pilih konsep itu, karena memang suka Iron Man. Apalagi baru keluar film Iron Man 3. Dan bentuk robot Iron Man-nya lebih bagus. Jadi kepikiran buat diadopsi ke konsep motor," terang Evander kepada Tribun, Jumat (12/7/2013).

Tidak mudah mengubah tampilan pabrikan motor ini dengan konsep yang diinginkannya. Menurut Jojo, modifikator Bengkel New Platinum di Jalan Diponegoro, butuh tiga pekan lamanya untuk menyelesaikannya.

"Paling sulit di bagian kepala. Pada mulanya sang pemilik hanya membawa sebuah topeng. Dari contoh itu kita carikan lampu led untuk dipasang di bagian matanya. Dan penyetingan kepala tepat di atas dada lampu depan agak sulit. Jadi pemasangan antara kepala dengan speedometer harus rapat, sehingga tidak terlihat kosong," terang Jojo.

Alhasil, setelah dilakukan banyak pengubahan, motor tersebut tampak beda dari aslinya. Yakni motor kelihatan sangat unik. Seolah-olah seperti robot.

Keunikan motor ini terletak pada bagian filter udaranya. Filter udara di bagian CVT-nya memiliki bentuk yang unik, yaitu tail gunnernya mirip sekali dengan senjata yang digunakan iron man untuk menembak lawan-lawannya.

Untuk mengentalkan konsep diusung, warna kelir motor sengaja diubah. Yang didominasi Bright gold dan merah candy. Tak hanya itu lampu angle eye pun dipasang mengelilingi proyektornya. Lampu itu menyerupai Turbo Charger yang ada pada dada iron man. Dengan penggunaan lampu proyektor, di mana membuat pencahayaannya menjadi lebih terang.

Sekitar enam juta rupiah, uang yang dikeluarkan Evender demi konsep diinginkan. Ia merasa puas bisa mewujudkan apa yang diinginkannya pada motor kesayangannya tersebut. (mir)

Spesifikasi:
Bottom shock depan: Seven Speed
Shock belakang: YSS
Filter Udara: Panom racing
Handle: KTC
Moncong Knalpot: J-Speed
Piringan cakram: TDR
Setang: Yamaha Fino Thailand
Lampu depan: Proyektor Demond Eye

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved