Copa Del Rey

Mou: Ini Musim Terburuk Saya

Mou mengaku kecewa skuadnya gagal meraih Copa del Rey. Menurut dia, tahun ini adalah musim terburuk dalam karier kepelatihannya.

Editor: Andi Asmadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MADRID - Jose Mourinho gagal memberi satu pun gelar bagi timnya, Real Madrid, pada musim ini. Ia kehilangan peluang terakhir di Copa Del Rey, setelah Madrid kalah 1-2 dari Atletico Madrid dalam babak final yang digelar di Santiago Bernabeu, Sabtu (18/5/2013) dini hari WIB.

Mou mengaku kecewa skuadnya gagal meraih Copa del Rey. Menurut dia, tahun ini adalah musim terburuk dalam karier kepelatihannya. 

Bagi Mourinho, yang pada musim depan dikabarkan akan meninggalkan Madrid, ini adalah kali pertama dirinya mengakhiri musim tanpa gelar.

"Ini adalah musim terburuk dalam karier saya. Kampanye tahun ini gagal dilakukan, tetapi dua musim pertama saya di sini cukup sukses," ucap Mourinho, yang pada pertandingan tersebut mendapat kartu merah dari wasit sejak menit ke-76. 

Terkait kabar kepindahannya dari Madrid musim depan, Mourinho mengatakan, "Saya masih memiliki sisa kontrak tiga tahun lagi. Saya masih belum berbicara dengan Presiden (Florentino Perez) mengenai masa depan saya."

Menilai kekalahan Madrid, dia mengatakan, Los Galacticos sedang tidak beruntung. "Saya tidak berpikir Atletico pantas menjadi juara. Tapi, mereka berhasil memenangkan gelar itu. Kami mempunyai dua kesempatan bersih untuk mencetak gol dan kami juga sempat mendapatkan peluang yang membentur tiang tiga kali. Ini mengapa saya pikir itu tidak adil," ujar Mourinho. 

Pada babak tambahan, sebenarnya Madrid mendapatkan dua peluang emas untuk menyamakan kedudukan melalui Gonzalo Higuain. Namun, kesempatan itu gagal membuahkan hasil karena tendangan dua kesempatan itu berhasil dimentahkan kiper Atletico, Thibaut Courtois. 

''Kiper Atletico bermain sangat luar biasa, tetapi dia juga sedikit beruntung malam ini,"  tutur Mourinho.
Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved