Indonesia vs Arab Saudi

Nirwan Bakrie Beri Dukungan Langsung

Demikian juga dengan Nugraha Besoes. Ia seolah menghilang dari percaturan sepak bola, setelah tak lagi menjadi Sekum PSSI.

Editor: Arief
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, JAKARTA - Dua mantan tokoh PSSI hadir di pertandingan Indonesia vs Arab Saudi di Jakarta, Sabtu (23/3/2013).

Keduanya adalah mantan Wakil Ketua Umum PSSI, Nirwan Dermawan Bakrie (NDB), dan mantan Sekretaris Umum PSSI, Nugraha Besoes. Keduanya terlihat di Royal Box Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Selama konflik PSSI, Nirwan tak pernah menyaksikan laga tim nasional Indonesia. Demikian juga dengan Nugraha Besoes. Ia seolah menghilang dari percaturan sepak bola, setelah tak lagi menjadi Sekum PSSI.

Kehadiran mereka pun sempat menyita perhatian sebagian penonton dan wartawan. Sesaat sebelum kick-off, NDB terlihat berbincang dengan Wakil Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Harbiansyah.

Beberapa wartawan sempat mengabadikan momen ini. NDB kemudian membalasnya dengan melambaikan tangan. Sementara, stadion semakin padat oleh suporter.

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved