Sport Blitz Tribun

Turunkan Berat Badan

Jika senam dilakukan dengan benar maka hasil yang didapat bisa maksimal dan tidak ada efek samping.

Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK -  Instruktur senam Body Langguage (BL) di Sanggar Senam Rizky di Jl Tabrani Achmad, Isnaniah (39), BL adalah senam kebugaran yang lebih mengarah pada pembentukan tubuh, otot-otot bagian perut, dan otot bagian dalam kewanitaan.

Senam ini sangat baik dilakukan terutama bagi wanita yang baru melahirkan, agar bentuk tubuh yang terkadang melar dan otot-otot bagian dalam yang kendor bisa kembali kencang seperti semula.

Selain bermanfaat untuk pembentukan tubuh, BL juga dapat menjadikan seseorang bisa lebih rileks dan wajah lebih awet muda. "Artinya umur kita boleh tua akan tetapi jiwa kita tetap awet muda karena kita pacu dengan olahraga sehingga lebih rileks," ungkap Isnaniah.

Ia mengatakan keberhasilan suatu senam termasuk BL tergantung pada yang melakukan, termasuk pula efek samping yang akan terjadi dari gerakan itu. Jika senam dilakukan dengan benar maka hasil yang didapat bisa maksimal dan tidak ada efek samping.

"Oleh sebab itu saya sebagai instruktur suka agak bawel kepada member tentang gerakan, bahwa gerakannya harus seperti ini. Karena kalau gerakannya salah si member bisa mengalami cidera otot. Tugas instrukturlah untuk mengarahkan member dan member juga harus bisa mengikuti," katanya.

Akan tetapi menurut Isnaniah jika memang member tidak bisa melakukan suatu gerakan yang ada dalam BL tersebut sebaiknya member tidak melakukannya dan jangan dipaksakan. Member cukup diam dan hanya jalan di tempat, karena setiap gerakan itu tidak mungkin semua bisa diikuti terutama bagi mereka yang pemula.

Dikatakannya, senam BL bisa diikuti semua usia baik yang sudah menikah maupun yang belum menikah. Akan tetapi bagi mereka yang pasca melahirkan senam BL sangat baik dilakukan. Ia sendiri mengatakan senam bagi yang sudah menikah dan melahirkan tentunya ada perbedaan dengan mereka yang belum menikah.

"Setiap member yang ingin mengikuti senam kita tanya terlebih dahulu sudah menikah apa belum? Karena ada trik-trik berbeda yang kita ajarkan antara yang sudah menikah dengan yang belum, namun setiap instruktur biasanya memiliki trik yang berbeda," katanya.

Instruktur BL yang biasa disapa Nani ini mengatakan dengan BL berat badan lebih cepat turun dan terbentuk, memang tujuan pertama dari BL agar kita sehat akan tetapi setelah sering melakukan badan akan terbentuk dan lebih kencang. BL lebih cepat menurunkan kadar lemak dan setiap melakukan BL 350 kalori terbakar.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved