Hari Buruh Internasional
Jl A Yani Pontianak Sempat Tersendat
Long march massa aksi menyebabkan lalu lintas di Jalan A Yani, Pontianak tersendat.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Ratusan buruh dan masyarakat menggelar unjuk rasa di Bundaran Digulis, Universitas Tanjungpura, Pontianak, Kalimantan Barat Selasa (1/5/2012).
Buruh melanjutkan aksi ke kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kalimantan Barat. Long march massa aksi menyebabkan lalu lintas di Jalan A Yani, Pontianak tersendat.
Massa aksi dari serikat buruh, elemen masyarakat, dan mahasiswa melanjutkan aksi di halaman Gedung DPRD Kalbar. Pengunjukrasa menyerukan keprihatinan terkait masih minimnya perhatian negara terhadap kesejahteraan kaum buruh.
Upah minimum regional dan provinsi, belum mampu menciptakan kesejahteraan di kalangan buruh. (*)