Kota Amoy Berguncang

SMS Bohong Tentang Tsunami

Pesan itu terkirim secara berantai lantaran pihak penerima kemudian mem-forward lagi ke pihak lain.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - DI tengah kepanikan, ada pihak yang mencoba memancing keresahan masyarakat. Itu ditandai dengan merebaknya Short Message Service (SMS) dan BlackBerry Messenger (BBM) yang berisi informasi menyesatkan tentang akan adanya tsunami.

SMS dan BBM itu menyebar tak hanya di Singkawang dan Bengkayang, tapi sampai ke Kota Pontianak dan daerah lain. Pesan itu terkirim secara berantai lantaran pihak penerima kemudian mem-forward lagi ke pihak lain.

SMS sesat itu antara lain berbunyi, "Gempa bumi serta tsunami besar akan terjadi di sekitar wilayah Kalbar pada tanggal 23 Agustus 2011, dengan kekuatan 10,9 Skala Ricter."

Pada bagian lain, SMS dan BBM itu menyebutkan, "MetroTV
mengeluarkan peringatan tsunami setinggi 15 meter mengarah ke Singkawang dan sekitarnya. BMKG menyatakan gelombang tsunami diperkirakan akan sampai di Singkawang pada pukul 20.00 WIT nanti. Waspada dan tolong sebarkan pengumuman ini."

Pesan ini jelas menyesatkan, karena BMKG sendiri sedari awal sudah menyatakan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. MetroTV pun tidak pernah memberitakan akan ada tsunami setinggi 15 meter. Stasiun TV ini hanya menginformasikan ada gempa lokal.


Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved