43 CU Dibawah Naungan BKCU Kalimantan Kelola Aset Rp 6,5 Triliun
Edi mengatakan dalam BKCU ada 750 kelompok dengan total anggota 5.900 orang, kelompok ini adalah usaha produktif dalam berbagai jenis

Laporan Wartawati Tribun Pontianak, Maskartini
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Ketua Pengurus Pusat Koperasi Kredit Badan Kordinasi Credit Union (Puskopdit BKCU) Kalimantan, Edi V Petebang mengatakan 30 tahun perjalanannya Puskopdit BKCU Kalimantan telah memfasilitasi proses pendidian dan pengembangan tidak kurang 100 credit union di seluruh Indonesia.
"Sampai bulan Oktober 2018 anggota Puskopdit BKCU Kalimantan ada 43 credit union yang tersebar di 18 provinsi. Puskopdit BKCUK adalah koperasi kredit sekunder terbesar di Indonesia. Total aset yang dikelola 43 CU tersebut adalah Rp6,5 triliun, pinjaman beredar Rp4,3 triliun, dengan jumlah anggota 475.645 orang," ungkap Edi.
Baca: Puskopdit BKCU Kalimantan Launching Aplikasi E-payment, Siap Digunakan di 43 Jaringan CU
Baca: Puskopdit BKCU Kalimantan Gelar BKCU Night
Edi mengatakan dalam BKCU ada 750 kelompok dengan total anggota 5.900 orang, kelompok ini adalah usaha produktif dalam berbagai jenis.
Selain itu ada 1.351 kelompok basis dengan total anggota 24.604 orang.
"Kami mampu memberikan lapangan kerja kepada 1.800 orang. Dengan bangga kami sampaikan bahwa salah satu CU anggota kami, CU Sauan Sibarrung, selama dua tahun berturut-turut memperoleh penghargaan Acces Branding dari gerakan CU Asia satu-satunya CU dari Indonesia," ungkapnya
Penghargaan ini diberikan kepada credit union yang mempraktikkan tata kelola yang ideal. Tahun 2018 ini kata Edi CU Sauan Sibarrung dan CU Tilung Jaya dinobatkan sebagai koperasi berprestasi tingkat nasional. Ada juga CU Femung Pebaya sebagai koperasi terbaik di Provinsi Kalimantan Utara.
Dan beberapa CU lain yang mendapat penghargaan pada berbagai level.
"Warga Kalbar harus bangga karena secara nasional, Kalbar adalah pusat tumbuh suburnya credit union; tempat orang dari seluruh Indonesia belajar tentang credit union. Di Kalbar terdapat 51 credit union dengan total anggota 800.000. Total aset 51 CU tersebut adalah Rp8,5 triliun. Dana tersebut adalah modal murni dari anggota tidak ada dari non anggota," jelasnya.
-
Lebih Tiga Jam, Direktur RSUD Sintang Belum Selesai Dimintai Keterangan Oleh Bawaslu
-
Mahasiswa KKM FISIP UNTAN Kelompok 12 Gelar Tournament Futsal dan Volly Antar di Desa Penibung
-
VIDEO: Lampion Pagoda Hiasi Jalan Diponegoro Singkawang
-
VIDEO: Gemawan Dorong Hadirnya Sekolah Inklusi di Sambas
-
VIDEO: Polres Landak Rilis Pengungkapan Kasus Sepanjang Januari 2019, Ada 4 Tersangka Wanita