Rampungkan DPT, Bawaslu Kayong Utara Siap Dukung KPU
Ia pun meminta seluruh Parpol ikut terlibat dalam upaya perbaikan DPT tersebut. Setiap Parpol, berhak memberikan masukan bagi KPU.
Penulis: Faiz Iqbal Maulid | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Adelbertus Cahyono
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAYONG UTARA - Ketua Bawaslu Kayong Utara, Khosen menyatakan siap mendukung langkah KPU Kayong Utara yang akan melakukan verifikasi terkait ditemukannya 8.166 DP4 yang masih diragukan tercantum dalam DPT.
Ia menjelaskan, pihaknya siap membantu KPU merampungkan DPT.
Baca: KPU Gelar Pencermatan Bersama DPTHP
Baca: DP4 Kayong Utara Belum Akurat, Kadisdukcapil Sebut Penyebabnya
"Karena kan dalam hal ini tidak bisa KPU sendiri menyelesaikannya, tentu perlu keterlibatan kita juga supaya ini selesai," katanya kepada Tribun, Rabu (24/10/2018).
Ia pun meminta seluruh Parpol ikut terlibat dalam upaya perbaikan DPT tersebut. Setiap Parpol, berhak memberikan masukan bagi KPU.
Di lain sisi, Ia juga berharap seluruh masyarakat proaktif membantu KPU. Satu langkah yang bisa dilakukan ialah dengan melaporkan hal-hal yang berhubungan dengan kependudukan ke KPU atau Bawaslu.
"Kalau masyarakat di desa bisa melapor ke PPS atau Panwascam, KPU kan sudah punya pasukannya di setiap desa, kita juga siap membantu," pungkasnya.