Gelar Sidak, Sekda Hilaria Temukan Gedung OPD Rusak
Ada beberapa bagian bangunan Kantor Dinas Pertanian dan Pangan yang rusak parah, beberapa Bidang ruangannya tidak bisa digunakan
Penulis: Faiz Iqbal Maulid | Editor: Jamadin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Adelbertus Cahyono
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAYONG UTARA - Sekretaris Daerah Kayong Utara, Hilaria Yusnani menggelar inspeksi mendadak (Sidak) ke Kantor Dinas Pertanian dan Pangan di hari pertama kerja usai cuti Lebaran, Kamis (21/6/2018).
Sidak ini dilakukan untuk memantau dan memastikan tidak ada lagi pegawai yang mangkir setelah libur panjang.
(Baca: Siap Amankan Pilgub Kalbar 2018, Ini Langkah-langkah Kapolres Ketapang )
Dalam kesempatan yang sama, Hilaria juga turut melakukan pengecekan beberapa fasilitas kantor.
"Ada beberapa bagian bangunan Kantor Dinas Pertanian dan Pangan yang rusak parah, beberapa Bidang ruangannya tidak bisa digunakan," katanya.
Akibat hal ini, beberapa Bidang yang rusak tersebut harus diungsikan ke ruangan yang lebih aman.