Delegasi PMKRI Sanctus Albertus Magnus Cabang Sungai Raya Ikuti Latihan Kepemimpinan Kader

PMKRI Sanctus Albertus Magnus Cabang Sungai Raya merayakan hari lahir Pancasila dengan mengikuti LKK di Bangsal sebiji Sintang Kalbar

TRIBUNFILE/ISTIMEWA
Foto Bersama Materi hari II dengan tema Tim Worck Pendiri PMKRI Sanctus Agustinus Cabang Sintang. 

Citizen Reporter
PMKRI Cabang Sungai Raya

Laurensius

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG - Bertepatan hari Lahir Pancasila PMKRI Sanctus Albertus Magnus Cabang Sungai Raya merayakan hari lahir Pancasila dengan mengikuti LKK di Bangsal sebiji Sintang Kalbar 1-3 Juni 2018.

Kegiatan ini di ikuti 49 Peserta yang berasal berbagai Cabang wilayah Komda di kalimantan Barat iatu Sintang,Sungai Raya,Pontianak, Ketapang ,dan melawi di tambah utusan PMKRI Palangkaraya, yang mana kegiatan di dahului dengan pembahasan Sidang Pembukan dan Misa Misa Pembuka.

Dalam sambutan Ketua Presidium Oktavianus berharap LKK dapat berjalan lancar untuk melatih diri sebagai seorang kader yang baik siap menjadi pemimpin setidaknya pemimpin diri sendiri dan keluarga.

Baca: Dada Ditembus Peluru, Relawan Medis Cantik Ini Tewas Tertembak

Dia juga berpesan agar peserta mengikuti sunguh-sunguh apa yang telah disiapkan oleh Panitia dan menghayati dan menerapkan makna nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-sehari.

Dalam kesempatan yang sama Pastor Moderator Gatot,SMM mengingatkan PMKRI menjadi garam dan terang dunia di manapun, dan menghayati dan merenungkan nilai-nilai Pancasila sebagai Pondasi bangsa dan bernegara menjadikan Pancasila menjadi rumah bersama kita dan menghayati serta mempraktekan dalam setiap aspek kehidupan.

Pada saat renungan Homili Pastor mengajak Peserta LKK meneladani semangat Sato Yustinus Martir dalam memperjuangkan hidup Gereja serta semangat hidup doa.

Bupati Sintang dalam Sambutannya mengucapkan selamat memperingati Hari Lahir Pancasila, Ia mengatakan bangsa Indonesia bersyukur Bangsa Indonesia memiliki Pancasila sebagai perekat persatuan dan kesatuan sebagaimana kita ketahui negara Timur tengah, Unisoviet pecah dan terjadi perang.

Ia mengatakan Indonesia menuju Indonesia emas 2045 mengalami tantangan antara lain Ekonomi Masyarakat ASEAN, Bonus Demografi, dan Ekologi ramah lingkungan.

Beliau mengajak dengan semangat hari lahir Pancasila ini kita semua merefleksikan kembali nilai-nilai dan semangat Pancasila serta minta kepada PMKRI menjadi garda terdepan dalam menjaga keutuhan dan kesatuan NKRI, beliau juaga berpesan kepada peserta LKK menjadi Kader dan calon pemimpin masa depan bumi pertiwi.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved