Sela Ingin Wujudkan Impian Bangun Restoran Menu Nusantara

Siswa kelas XI Tata Boga SMKN 5 Pontianak inipun bertekad mewujudkan mimpinya menjadi chef ternama.

Penulis: Ishak | Editor: Rizky Zulham
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ISTIMEWA
Siswa Kelas XI Tata Boga 2 SMKN 5 Pontianak, Sela Puspitasari (17) , dalam agenda kompetisi chef se kota Pontianak, beberapa waktu lalu. 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak Ishak

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Meretas kesuksesan di dunia kuliner sudah terpatri di hati Sela Puspitasari (17).

Siswa kelas XI Tata Boga SMKN 5 Pontianak inipun bertekad mewujudkan mimpinya menjadi chef ternama.

Tak hanya itu, dirinya juga bertekad sukses membangun sebuah restoran bercita rasa nusantara. Menu yang menyita perhatian dan minatnya sejak lama.

Baca: Kisah Siswi SMKN 5 Pontianak yang Raih Juara di Event Pontianak Chef Competition

Iapun sudah berancang-ancang menyiapkan sejumlah langkah. Termasuk di antaranya bergabung ke dalam keanggotaan 
gabung ke Persatuan Chef Profesional Indonesia (PCPI).

"Kalau sudah tergabung ke asosiasi khusus seperti di PCPI ini, maka akan lebih memudahkan meniti karir. Sekaligus juga bisa belajar lebih banyak dari para senior," ujarnya, Rabu (18/04/2018).

Setelah itu, ia memimpikan bisa membangun sebuah restoran bercita rasa nusantara.

"Menu Nusantara mpunya keunikan masing dari masing-masing daerah. Potensi pasarnya juga lebih besar karena sesuai lidah asli orang Indonesia," pungkasnya. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved