Belum Rilis, Jersey Baru Manchester United Sudah Bocor Gara-gara Alexis Sanchez

Menariknya, terlihat jelas bahwa celana dan kaos kaki untuk jersey musim depan tidak memiliki warna yang sama seperti musim ini.

Editor: Arief
Kolase TribunWow

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Alexis Sanchez secara tidak sengaja memamerkan jersey baru milik Manchester United musim 2018/2019 yang belum rilis.

Jersey tersebut terlihat dalam unggahan Instagram Story milik Sanchez, dalam akunnya @alexis_officia1.

Dalam akun tersebut, Sanchez mengunggah dua video singkat.

Pada video pertama, pemain 29 tahun itu terlihat menangkap pemandangan di sekitarnya.

Baca: Tudingan Pedas Rossi kepada Marquez: Dia Merusak Olahraga Kami!

Alexis Sanchez
Alexis Sanchez (Premier League)

Tampak seseorang sedang duduk dengan jersey baru untuk melakukan wawancara.

Menariknya, terlihat jelas bahwa celana dan kaos kaki untuk jersey musim depan tidak memiliki warna yang sama seperti musim ini.

Musim ini, MU memiliki jersey dengan desain warna merah yang dipadukan dengan celana putih.

United yang disponsori oleh Adidas kabarnya memang memakai desain baru dengan gradiasi warna pada jersey milik mereka.

Gradiasi tersebut tampak jelas pada kaos kaki yang akan digunakan para pemain untuk musim depan.

Dalam video unggahan Sanchez, kaos kaki itu terlihat memiliki dua warna.

Warna merah tampak jelas pada ujung kaki hingga betis, sementara warna hitam terlihat dari betis sampai lutut.

"Work," tulisnya singkat.

Seperti yang diketahui, kaos kaki United musim ini memiliki warna hitam dengan sedikit garis berwarna putih.

Alexis Sanchez
Alexis Sanchez (KOLASE / TRIBUNWOW.COM)

Tak hanya sampai di situ, dirinya juga kembali mengunggah video kedua yang semakin memperlihatkan dengan jelas kaos kaki tersebut.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved