Verdiana Rihandini Support Atlet Anggar Kalbar Lanjutkan Estapet Timnas
Ia mengatakan memang untuk atlet senior di tingkat Nasional mayoritas tidak lagi memiliki kesempatan gabung Pelatnas...
Penulis: Zulkifli | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Zulkifli
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Mantan pemain anggar Nasional dari Kalbar Verdiana Rihandini, mengatakan sebagai pemain senior sangat mensupport, atlet anggar Kalbar agar dapat melanjutkan estafet di Timnas Anggar.
"Sebagai senior saya mensupport selalu. Semoga atlet Kalbar ada yang masuk Timnas, jangan sampai kosonglah semenjak kakak tidak di Timnas lagi," ujarnya kepada Tribun Sabtu (3/2/2018)
Baca: Dari Angpao Hingga Hadiah Langsung Smartphone Samsung A7, Glaen Elektronik Tawarkan Promo Menarik
Ia mengatakan memang untuk atlet senior di tingkat Nasional mayoritas tidak lagi memiliki kesempatan gabung Pelatnas untuk Timnas terutama untuk Asian Games 2018.
Ini tidak terlepas dari kebijakan PB Ikasi membatasi usia atlet yang ikut pelatnas.
Baca: Mery Ananda Atlet Anggar Asal Mempawah Siap Jalani Seleknas Tahap Dua
Ia mengatakan dari informasi ada 4 atlet Anggar Kalbar yang akan mengikuti seleksi tahap dua di antaranya dua atlet Mempawah yakni Mery Ananda dinomor floret dan Fajar Fuji Raharjo nomor dege.
Kemudian dua atlet lainya dari Singkawang dan Kapuas Hulu yakni, Fiyolanda Firzanur dan Christhoper Aristha Liwan.
Seleknas ini akan berlangsung di Samarinda.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/verdiana-rihandini_20170619_210455.jpg)