Operasi Zebra Kapuas di Ketapang, Targetnya Pelajar dan Karyawan Swasta
Target tersebut sesuai petunjuk Direktur dan Kakorlantas bahwa Operasi Zebra 2016 diminta melihat hasil Anev Operasi Zebra pada 2015 lalu.
Penulis: Subandi | Editor: Mirna Tribun
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Subandi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KETAPANG – Polres Ketapang mengelar apel pasukan Operasi Zebra Kapuas 2016 di halaman Mapolres Ketapang, Rabu (16/11/2016).
Baca: Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Sintang Menurun Setiap Tahun
Apel dihadiri pihak TNI, Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Ketapang dan lain-lain.
Baca: Puluhan Kendaraan Terjaring Razia Gabungan
Kapolres Ketapang, AKBP Sunario melalui Kasat Lantas Polres Ketapang AKP Rizal Satria mengatakan oprasi ini dilakukan sejak Rabu (16/11/2016) hingga Selasa (29/11/2016).
Targetnya ditekankan pada pelanggaran pelajar dan karyawan swasta.
Target tersebut sesuai petunjuk Direktur dan Kakorlantas bahwa Operasi Zebra 2016 diminta melihat hasil Anev Operasi Zebra pada 2015 lalu.
Menurutnya hasil Anev Operasi Zebra yang banyak terjaring adalah pelajar dan karyawan swasta.
“Jadi Oprasi Zebra tahun ini targetnya kita tekankan pada pelajar dan pekerja swasta. Karena pada Operasi Zebra tahun lalu yang banyak terjaring di Ketapang adalah pelajar dan pekerja swasta,” katanya kepada wartawan, Rabu (16/11/2016).