Berita Video
Kapolda Kalbar Bubarkan Kelompok Massa di Pasar Flamboyan, Simak Videonya!
Kapolda Kalbar, Irjen Pol Musyafak menemui kelompok massa yang terkonsetrasi di kawasan Pasar Flamboya, di Jalan Pahlawan, Pontianak Selatan, Sabtu...
Penulis: Tito Ramadhani | Editor: Mirna Tribun
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kapolda Kalbar, Irjen Pol Musyafak menemui kelompok massa yang terkonsetrasi di kawasan Pasar Flamboya, di Jalan Pahlawan, Pontianak Selatan, Sabtu (5/11/2016) dini hari.
Baca: Ribuan Demonstran Berpakaian Serba Putih
"Tolong ya, saya juga umat muslim. Kalau kalian sayang sama Allah SWT, sama Nabi Muhammad SAW, bukan begini caranya. Karena kalian mengganggu masyarakat umum, tadi saya sudah dapat laporan, ada bakar ban, mengganggu masyarakat yang lewat," tegas Musyafak.
Baca: Sutarmidji Janji Pimpin Demo Jika Ahok Senin Tak Ditetapkan Sebagai Tersangka
Kapolda kemudian meminta kepada Habieb Hafis Al Mutahar, agar dapat memberikan pengertian kepada kelompok massa yang rata-rata masih berusia remaja.
"Tolong Habieb, mereka diajak yang lebih maju, bukan dengan cara seperti ini. Nabi Muhammad SAW tidak mengajarkan seperti ini. Jangan membawa-bawa Nabi Muhammad SAW, nama Allah SWT, tapi kalian bergerak liar seperti ini," ujarnya kepada Habieb Hafis Al Mutahar dan massa.
Kapolda meminta, hal-hal seperti ini tak terulang kembali di Kota Pontianak. Puluhan remaja ini kemudian lantas membubarkan diri sambil bersalawat.
Simak selengkapnya dalam video di atas.